Pages

Sabtu, 31 Juli 2010

TAHUN PERTAMA DI UNIVERSITAS TERCINTA





saat aku dan teman-temanku memasuki bangku kuliah di tingkat pertama,kebanyakan dari kami terkejut dan sangat shock dengan keadaan yang ada. kami nggak nyangka kalau menjadi mahasiswa di FMIPA itu penuh dengan cobaan. ya jelas saja gosipnya juga begitu tahun pertama memang merupkan tahun tersibuk selain saat mengurus skripsi. kami di beri surprise dari fakultas berupa laporan yang menumpuk. sebenarnya di SMA dulu aku sudah terbiasa tidur larut karena mengerjakan tugas-tugas sekolah tapi tetap saja saat aku menjalani hari- hari di tahun pertama di UNIMED sangat berat.

bayangkan saja hari-hari kami dihantui oleh berbagai laporan dan tiap-tiap laporan tak mau kalah saing banyaknya. dan tiap- tiap laporan mempunyai ciri khas dan "keunikan" tersendiri.

aku dan teman- teman selalu mengeluh dengan jari-jari kami yang membengkak, karena tak hanya laporan, jurnal pun ikut ambil bagian.
masing-masing orang menyerbu kakak kelas berharap sang kakak meminjamkan laporannya yang dulu. bagi yang tidak dapat pinjaman silahkan foto kopi. maka dari itu saat PAMB (ospek) dulu bapak PD 1 kami mengatakan " uang kalian nantinya bukan habis untuk makan atau untuk uang kos, akan tetapi untuk foto kopi." dan betul saja kata-kata itu memang bukan sembarang kata- kata.

lalu bagaimana dengan aku? oh tentu saja aku langsung meminjam laporan dari kakak kelas, dan Alhamdulillah aku tidak perlu foto kopi terlalu banyak.
tapi jangan salah walaupun aku meminjam laporan dari kakak kelas, tapi aku tidak meng-copy-paste semuanya akan tetapi aku hanya melihat bagaimana cara kerjanya saja. bukan kah pak Aris Ahmad Jaya berkata ATM ( Amati Tiru Modifikasi) dan hal itulah yang saya terapkan hehehehehehehe

cobaan bertambah saat kami duduk di semster dua
kenapa?
karena asisten lab kami memerintahkan untuk bagian TT (tinjauan teoritis) dari laporan harus pakai narasumber, yang jelas!. dan kalau dari internet juga harus jelas dan tidak boleh terlalu banyak dari internet. kejelasan sumbernya dibuktikan dengan foto copi sumber buku yang diambil, jika ada praktikum diluar kelas harus dsertakan dengan foto kelompok dengan materi (apa yang diamati). di tambah lagi aku tidak punya pinjaman laporan lagi dari kakak kelas....

tapi tak mengapa aku dan teman seperjuangan langsung mengambil sikap. kami mulai sering berkunjung ke perpustakaan UNIMED maupun perpustakaan daerah, inilah letak positifnya, bahkan bisa dibilang perpustakaan adalah tempat nongkrong kami (esseh....,)nah bukan hanya itu kami bahu membahu dalam menyelasaikan satu laporan.ada yang bertugas untuk mencari buku, ada yang bertugas untuk mem-foto copy, ada yang bertugas untuk menyatat daftar pustaka, dan adapula yang bertugas untuk menghitung berapa biaya pengeluaran foto copy.
so? tugasku apa? pastinya aku nggak pernah mau ditugasin yang foto copy. capek banget.....hehehehehehe

tapi sekarang kami semua sudah berada di tingkat kedua, rasanya rindu sekali dengan masa-masa itu, apalagi kalau kami sudah telat, lari-lari pake jas lab kayak orang aneh. belum lagi kalau laporan belum selesai walau hanya daftar pustakanya yang belum siap, tapi rasanya sudah mau kiamat. dan yang lebih parah lagi jika lupa bawa bahan (ini khusus lab bio) sudahlah alamat dapat masalah, ditambah lagi lupa belajar untuk pre test. huh....
kalau aku pribadi tempat favorit untuk menghafal pre test adalah diangkot. hehehehe, ya mau dimana lagi? habis kalau malam selalu dihabiskan untuk membuat laporan dan mengerjakan tugas-tugas.

but... apapun itu kuncinya adalah selalu semangat, dan bekerja sama (tentunya dalam hal kebaikan)
seperti kata ibuku, sesulit apapun urusan, serahkan pada Allah, karena hanya Dia yang bisa menolong kita, Hanya!
seperti kata seorang kakak ku yang juga alumni SMA 1 " sulit tapi bisa!" bukan " bisa tapi sulit"

aku bakal merindukan saat-saat itu...
:)

semoga ditahun kedua ini dan di tahun-tahun selanjutnya aku dan teman-teman seperjuangan bisa lebih baik lagi, dan bisa lebih giat lagi!!!



HAMASAH

By: ukhti_risa

Rabu, 28 Juli 2010

bermimpi? tak ada yang melarangmu!!!!!




silahkan bermimpi!!!!
silahkan memimpikan apapun yang kau inginkan!!!
apapun itu....
jangan ragu dan jangan takut untuk memimpikannya!

karena...

sesuatu berawal dari sebuah mimpi!

ingatlah!
jika kamu bisa memimpikan sesuatu
itu artinya
kau MAMPU tuk MELAKUKANNYA!!!!!

namun
bermimpi tanpa berusaha
sama saja dengan NOL BESAR

bermimpi, berusaha tanpa berdo'a
sama saja dengan SOMBONG

sobat....
ayo kita bermimpi
ayo kita berusaha
ayo kita berdo'a

jangan pernah putus asa dengan kegagalan yang pernah kau alami!
karena kegagalan merupakan BAGIAN dari kesuksesan
tanpa GAGAL kau takkan pernah merasakan pahitnya hidup
karena GAGAL bukanlah akhir dari semua usahamu...

lihatlah orang-orang sukses yang pernah ada
mereka takkan pernah menjumpai kesuksesan
tanpa bertemu terlebih dahulu dengan kegagalan

aku, kau, dan mereka adalah sama
peluang untuk sukses itu sudah didepan mata
ayo kita raih!!!!!!
dan kelak kita akan berada dipuncak kesuksesan disertai dengan keimanan

by: ukhty_risa

ITU KEDELAI!!!!!! *&%$#


Pada suatu hari aku, tante, nenek dan kedua adikku yang masih balita pergi ke kebun binatang. Kami memilih kekebun binatang karena tidak ada alternative liburan lain selain kebun binatang yang lokasinya masih di Medan, dan suasananya alami (walaupun keadaan kebun binatang itu lebih layak dikatakan ‘hutan’ bukan ‘kebun’ karena belum terawat) ya maklum saja sebab lokasi kebun binatang di kotaku baru saja dipindahkan dari tempat awalnya , jadi mungkin masih dalam perawatan. Lagi pula lokasi kebun binatang tersebut tidak begitu jauh dari rumah kami, namun tidak begitiu dekat pula.

Namun bukan itu yang menjadi inti dari cerita ini. Jadi pada saat kami melewati kandang ke-le-dai aku dan salah satu adikku terlibat suatu percakapan yang lucu

Hani : “ Kak Ida, itu hewan apa namanya?” adikku menunjuk kandang keledai yang kami lewati

Aku : “ Itu namanya kedelai, Hani.” Jawabku dengan lagak sok mengajari

Hani : “ Loh, kedelai itu bisa diminum kan?” Tanya Hani dengan lugu, adikku ini memang suka sekali minum susu kedelai

Aku : “ BUKAN! Yang bisa diminum itu KELEDAI sedangkan yang itu KEDELAI.”

Tapi ups… aku jadi terdiam dan bingung sendiri, sepertinya ucapanku ada yang salah.
Aku : “ Eh… BUKAN… BUKAN… terbalik, yang biSA diminum itu KEDELAI bukan KELEDAI.” Adikku jadi kebingungan

Wah aku jadi malu sendiri, masak lebih pintar anak kecil, ckckck mungkin saat itu otakku lagi error. Tanteku yang sedari tadi mendengar percakapan kami tertawa terbahak-bahak.
Waduh…. Maafkan kakak ya Hani yang membuat kamu jadi bingung

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls